Khutbah Surat Al- Ikhlas
KHUTBAH SURAT AL- IKHLAS Jama’ah Sholat Jum’at Rohimakumullah Puji dan syukur kita panjatkan kepada Allah yang telah memberikan kesehatan dan keimanan kepada kita semua, sehingga dihari yang mubarokah ini kita masih dapat berkumpul di masjid yang mulia ini untuk bersama melaksanakan kewajiban kita yaitu sholat jum’at berjama’ah. Sholawat dan salam semoga selalu tercurahkan kepada junjungan kita Nabi Muhammad. SAW beserta keluarganya, sanak saudara dan pengikut- pengikut beliau yang setia yang telah membawa berita- berita gembira tentang Agama Islam yang kita imani. Sehingga sampai kepada kita setelah menempuh perjalanan jauh dari zaman ke zaman. Terombang- ambing oleh gejolak pemahaman yang menentang. Sepatutnya kita merasa gembira dan bersyukur telah diberikan hidayah untuk menjadi ummat nabi Muhammad. SAW. Semoga kita semua mendapat syafaat beliau di hari akhir. Amiin... Sebelumnya ijinkan khatib berwasiat kepada diri sendiri khususnya dan pada para jama’ah, Marilah kita b...